Sebelum feri merapat di Ko Phi Phi Pier, dari jauh, pulau ini memang tampak mengagumkan dengan pantai berpasir putih, bukit batu dan laut birunya. Butuh sejam untuk menempuh perjalanan dari Ko Lanta menuju Ko Phi Phi. Ko Phi Phi terdiri dari dua pulau besar dan beberapa pulau kecil namun hanya Ko Phi Phi Don yang dijadikan tempat untuk berhuni. Di Ko Phi Phi Leh, tepatnya di Marina Bay, Leonardo DiCaprio pernah melakukan shooting untuk film The Beach.
Dari situ, kami pun dibantu oleh seorang warga lokal untuk mencari pengianapan murah. Meski pada akhirnya, kami tidak mendapatkannya. Tempat yang paling murah yang kami dapatkan adalah kamar seharga THB 400 per malam untuk dua orang karena pemiliknya tidak mengijinkan kami untuk tinggal berempat. Saya pun memutuskan untuk tinggal di Mesjid dan setelah Fia dan Muhe melakukan pembicaraan kepada remaja dan imam mesjid, kami diijankan untuk tinggal di asrama yang ada di mesjid itu. Gratis :p
Setelah masalah tempat teratasi, kami pun bisa menikmati Ko Phi Phi di sore dan malam hari. Sorenya saya dan Muhe pergi ke Hin Kom Beach. Saya pun bergabung untuk bermain voli bersama turis lokal dan asing yang ada disana. It was really fun. Hujan pun menambah keeksotisan pulau dan pantai ini.
Malamnya, kami berempat berkeliling di jalan utama (tapi kecil) di Ko Phi Phi Don. Waktu itu Ko Phi Phi ramai oleh turis karena masih dalam rangka tahun baru Thailand dan Festival Songkran. Ada pengalaman menarik yang saya dapatkan malam itu. Jadi, waktu itu kami singgah ketika melihat primata lucu berbaju merah yang digendong oleh seorang wanita. Beberapa bule pun ikut singgah dan mau meminta foto. Karena tempat wisata, wanita itu pun meminta THB 100 untuk berfoto. Primata itu memang menggemaskan bagi saya dan akhirnya pembicaraan antara saya dan seorang lelaki, mungkin suaminya, pun tak terelakkan.
Me, "Indonesia!"
Him, "And are you Muslim?"
Me, "Oh, yes!"
Him, "Oh, you can take picture."
Me, "Do I have to pay?"
Him, "No pay."
Me, "Really. Thank you!"
Saya pun berfoto dengan primata lucu itu :p
Saya juga baru tahu kalau orang-orang di Ko Phi Phi senang makan di luar teras mereka. Entah karena tidak ada ruangan makan di dalam ruko mereka atau memang itu adalah sebuah tradisi bagi mereka.
Hari Kedua di Ko Phi Phi Don
Morning in Ko Phi Phi. Kiri: Ko Phi Phi Leh; Kanan: Kubah mesjid tempat kami tinggal. Kedua gambar diambil di atap mesjid
Trekking to Long Beach
Singgah dulu sebelum kembali ke Mesjid